Syawalan Pamong Kalurahan, Bamuskal, dan LKK Trimulyo

itafuida 08 April 2025 09:40:53 WIB

Trimulyo – Pada Senin, 7 April 2025, keluarga besar Pamong Kalurahan Trimulyo, Bamuskal, dan LKK menggelar acara Syawalan bersama yang bertempat di kediaman Bapak Jagabaya, Ponggok 1. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk mempererat tali silaturahmi antar lembaga dan tokoh masyarakat pasca bulan suci Ramadhan.

Acara dimulai dengan pembacaan ikrar Syawalan yang dipandu oleh Bapak Hermawan, dilanjutkan dengan pengajian oleh Bapak Toyib Hidayat dari Pandak. Dalam tausiyahnya, beliau menyampaikan lima hikmah penting yang bisa dipetik setelah menjalani ibadah puasa Ramadhan:

  1. Ikhlas, dengan landasan ayat “Wama umiru illa liya’budullaha mukhlisina lahuddin”, bahwa segala amal ibadah termasuk sholat dan puasa semata-mata hanya untuk Allah SWT. Orang yang ikhlas akan terbebas dari api neraka, diampuni dosanya, kembali fitrah, dan derajatnya diangkat.
  2. Kejujuran, yang akan melahirkan kebaikan, ketenangan hati, dan menjadi jalan menuju surga.
  3. Disiplin, yang tercermin dalam kepatuhan terhadap waktu berbuka dan sahur selama Ramadhan. Nilai disiplin ini menjadi modal utama dalam meraih keberhasilan, termasuk dalam kehidupan sosial seperti di lingkungan Projotamansari.
  4. Tepo seliro, tidak bersikap “ojo dumeh” dan selalu peduli terhadap orang-orang di sekitar yang sedang mengalami kesulitan. Kesadaran sebagai makhluk sosial mengajarkan pentingnya saling mengenal, menghargai, menghormati, dan mencintai sesama, termasuk menghindari segala bentuk kekerasan baik fisik, non fisik, ekonomi, maupun seksual.
  5. Cinta pada amaliah-amaliah Ramadhan, seperti shalat sunnah rawatib, dhuha, tahajud, dan tilawah Al-Qur’an. Diharapkan amalan-amalan tersebut bisa terus dijaga dan diamalkan setelah Ramadhan.

Acara ditutup dengan ramah tamah dan sesi foto bersama, menandai kebersamaan dan kekompakan seluruh elemen yang hadir. Semoga semangat Syawalan ini membawa keberkahan dan memperkuat sinergi antar lembaga di Kalurahan Trimulyo

Komentar atas Syawalan Pamong Kalurahan, Bamuskal, dan LKK Trimulyo

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

PAMONG DESA TRIMULYO

1 Drs. H. Jauzan Sanusi, MA. (Lurah). 2 Arif Muhammad Fauzi (Carik). 3 Ihsan Khumaidi, S.Pd. (Jagabaya). 4 Wikan Werdo Kisworo (Uu-ulu). 5 Santosa, A.Md. (Kamituwa). 6 Rianingsih, A.Md. (Danarta). 7 Fadhilah Najibah, S.Pd. (Tata Laksana). 8 Anang Sulistyo (Pangripta). 9 Mashudi Abdillah (Dukuh Blawong I). 10 Heru Budi Santoso (Dukuh Blawong II). 11 Nur Musafi'i Abror (Dukuh Bembem). 12 Hermawan (Dukuh Kembangsongo). 13 Widodo, S.Ag (Dukuh Cembing). 14 Muji Widodo, A.Md (Dukuh Sindet). 15 Aris Suwondo, S.P. (Dukuh Bulu). 16 Jumakir (Dukuh Karangsemut). 17 Drs. Suryanta (Dukuh Puton). 18 Drs. H. Sarmidi, M.Si. (Dukuh Denokan). 19 Toyib Apriyatman (Dukuh Ponggok I). 20 Fajar Gunadi, S.Pd. (Dukuh Ponggok II). 21 Sugeng (Staf). 22 Giyem (Staf). 23 Titik Suharni (Staf). 24 Sungatifah (Staf). 25 Idaningsih (Staf). 26 Asri (Staf). 27 Mujiharjo, S.TP. (Staf). 28 Usnawatun Khasanah, S.TP. (Staf). 29 Latifah Uswatun Khasanah, S.E. (Staf). 30 Hanifh Al Uswah, S.T. (Staf). 31 Ita Fuida Pangesti, S.Pd. (Staf). 32 Rusli Hidayat (Staf). 33 Marwan Subekti (Staf). 34 Erwin Purnomo, S.Pd. (Staf).

Media Sosial

FacebookTwitterYoutube

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License