Pertemuan Rutin Kader Posyandu Balita Kalurahan Trimulyo
itafuida 22 April 2025 11:37:17 WIB
Trimulyo – Pertemuan rutin kader posyandu balita kembali dilaksanakan di Aula Kalurahan Trimulyo pada Selasa, 22 April 2025. Kegiatan ini dihadiri oleh para kader dari seluruh padukuhan di Kalurahan Trimulyo, serta menghadirkan narasumber dari Puskesmas Jetis 1.
Dalam sambutannya, Bapak Kamituwa menyampaikan bahwa ke depan akan hadir Posyandu Kalurahan yang menangani bidang selain kesehatan, sebagai upaya memperkuat pelayanan terpadu di tingkat kalurahan. Selain itu, beliau juga menginformasikan bahwa konvergensi stunting akan dilaksanakan pada bulan Mei 2025 sebagai bentuk komitmen dalam percepatan penurunan angka stunting.
Ibu Janis Mandisa dari Puskesmas Jetis 1 turut memberikan penjelasan mengenai pelaksanaan Intervensi Layanan Primer (ILP) yang akan dimulai pada bulan Mei. Kegiatan ILP meliputi pelayanan kesehatan melalui posyandu, skrining ILP, serta kunjungan rumah oleh kader. Kunjungan rumah akan dilakukan di empat lokasi setiap bulan, dengan masing-masing lokasi melibatkan 12 kader posyandu.
Sementara itu, Ibu Eni menyampaikan bahwa kegiatan PKAT (Pemeriksaan Kesehatan Anak Terintegrasi) akan dilaksanakan pertama kali pada tanggal 25 April 2025 dan selanjutnya akan dilakukan secara rutin dua kali setiap bulan, tepatnya pada hari Jumat di minggu kedua dan terakhir. Undangan untuk kegiatan PKAT telah dibagikan kepada para kader dan dapat diberikan kepada balita berusia 6 bulan hingga 7 bulan kurang 1 hari.
Melalui pertemuan ini, diharapkan para kader semakin siap dan terkoordinasi dalam menyukseskan program-program yang telah direncanakan, demi meningkatkan derajat kesehatan anak dan masyarakat di Kalurahan Trimulyo.
Formulir Penulisan Komentar
Tautan
Lagu
PAMONG DESA TRIMULYO
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Monitoring dan Evaluasi Penggunaan Anggaran Belanja Kalurahan Tahun 2024/2025 oleh Kapanewon Jetis
- Jadwal Layanan Mobil Pajak Keliling Mei 2025
- Pertemuan Rutin LPMKal Trimulyo
- Pertemuan Rutin Kader Posyandu Balita Kalurahan Trimulyo
- Pertemuan Rutin PKK Kalurahan Trimulyo Bulan April
- Ujian Praktik Batik PKBM Sapulidi Kalurahan Trimulyo
- Pelatihan Pengisian Web Kampung KB di Kapanewon Jetis
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
