Pembinaan Bina Keluarga Balita di Posyandu Pepaya
itafuida 26 Juni 2025 14:58:25 WIB
Trimulyo – Pembinaan Bina Keluarga Balita (BKB) kembali digelar pada Kamis, 26 Juni 2025 bertempat di kediaman Bapak Dukuh Muji Widodo. Acara dimulai pukul 10.00 WIB dan berlangsung hingga selesai, dengan peserta yang terdiri dari para orang tua balita dan kader kesehatan setempat.
Kegiatan diawali dengan pembukaan dan doa bersama, dilanjutkan dengan sambutan dari Bapak Dukuh serta Bapak Kamitua. Usai sambutan, peserta menerima penyuluhan dari Puskesmas Jetis I yang membawakan materi penting tentang tumbuh kembang anak.
Dalam paparannya, narasumber menekankan pentingnya Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) bagi ibu dan anak, khususnya pada masa 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK). Ditekankan bahwa masa emas (golden period) ini sangat krusial bagi perkembangan balita, sehingga orang tua harus menjadi teladan dalam menerapkan perilaku sehat dalam kehidupan sehari-hari.
Materi kedua adalah simulasi untuk bayi/balita dengan menggunakan alat permainan edukatif (APE) dan Visual Learning Card Anak (VLC-A). Simulasi ini bertujuan agar orang tua lebih mudah memahami perkembangan anak dan mampu menstimulasi sesuai tahap usianya.
Selain itu, disampaikan pula pentingnya perlindungan anak dari polusi rumah tangga, seperti asap pembakaran, kandang ternak, dan area sekitar tempat pembuangan sampah yang dapat mengganggu kesehatan bayi dan balita.
Kegiatan ditutup dengan sesi tanya jawab dan diskusi ringan antar peserta. Suasana pertemuan berlangsung lancar, penuh antusias, dan memberi tambahan pengetahuan bagi para orang tua dalam mendampingi tumbuh kembang buah hati mereka.
Komentar atas Pembinaan Bina Keluarga Balita di Posyandu Pepaya
Formulir Penulisan Komentar
Tautan
Lagu
PAMONG DESA TRIMULYO
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Pelaksanaan PSN Terpadu Di Padukuhan Karangsemut
- Bimbingan Teknis Untuk 4 Calon Dukuh Puton
- Rapat Koordinasi Penyusunan Profil Kebudayaan Kalurahan Trimulyo
- Bamuskal, Pemerintah Kalurahan, BUMKAL, dan KDMP Gelar Rakor Bahas Progress
- Pelatihan Administrasi Posyandu Upaya Meningkatkan Kompetensi Kader Kesehatan
- Pengumuman Penetapan Calon Pamong Dukuh Puton
- Selamat Memperingati Hari Pahlawan 10 November 2025
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License















