Musyawarah Kalurahan Penyusunan RPJMKal Trimulyo Tahun 2022 - 2028
hanifah 30 Maret 2023 22:07:37 WIB
Trimulyo ─ Musyawarah Kalurahan terkait Penyusunan RPJM Kalurahan Trimulyo tahun 2022 - 2028 dan Laporan Kinerja Bamuskal TA 2022 dilaksanakan pada Kamis, 30 Maret 2023 di Aula Kalurahan Trimulyo.
Dalam musyawarah disampaikan arah kebijakan, program prioritas Kalurahan Trimulyo selama enam tahun ke depan, potensi yang ada mulai dari sumber daya alam, sumber daya manusia, sumber daya sosial budaya, sumber daya pembangunan dan potensi kelembagaan. Selain itu, dalam penyusunan RPJMKal juga digali masalah, gagasan, dilakukan analisis swot.
Agenda kedua yakni laporan kinerja Badan Permusyawaratan Kalurahan (Bamuskal) Kalurahan Trimulyo pada tahun anggaran 2022. Banyak sekali agenda kegiatan yang telah dilaksanakan Bamuskal Trimulyo mulai rapat rutin, membahas dan menyepakati peraturan kalurahan, pelaksanaan musyawarah kalurahan, musyawarah perencanaan pembangunan kalurahan, mengikuti musyawarah padukuhan, melakukan jaring aspirasi masyarakat, melaksanakan pemilihan Lurah Trimulyo tahun 2022, melaksanakan evaluasi laporan penyelenggaraan Pemerintah Kalurahan dan melaksanakan kegiatan lain yaitu peningkatan kapasitas anggota Bamuskal.
Dari laporan kinerja Bamuskal sudah dibuat dengan sangat baik, semoga apa yang telah dilaksanakan Bamuskal selama tahun 2022 dapat memberi manfaat untuk seluruh lapisan masyarakat.
Semoga hasil musyawarah kalurahan terkait RPJM Kalurahan Trimulyo tahun 2022 - 2028 dapat terlaksana dengan baik tentunya dengan dukungan masyarakat Trimulyo sehingga membawa Kalurahan Trimulyo lebih maju dan sejahtera.
Komentar atas Musyawarah Kalurahan Penyusunan RPJMKal Trimulyo Tahun 2022 - 2028
Formulir Penulisan Komentar
Tautan
Lagu
PAMONG DESA TRIMULYO
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License