Uji Publik Rancangan Peraturan Kalurahan tentang Pelindungan dan Pemberdayaan Penyandang Disabilitas
hanifah 14 April 2023 14:15:33 WIB
Trimulyo ─ Uji Publik Rancangan Peraturan Kalurahan tentang Pelindungan dan Pemberdayaan Penyandang Disabilitas, dilaksanakan pada hari Jumat, 14 April 2023
Dalam uji publik Raperkal ini dihadiri oleh Panewu Jetis, Sigab, perwakilan Bamuskal, perwakilan penyandang disabilitas, unsur LPMKal, unsur Karang taruna, unsur PKK dan perwakilan Dukuh Kalurahan Trimulyo.
Rancangan Peraturan Kalurahan tentang pelindungan dan pemberdayaan penyandang disabilitas disusun dengan maksud sebagai pedoman dalam pelindungan, pemberdayaan, aksesibilitas, dan akomodasi yang layak bagi penyandang disabilitas. Yang bertujuan untuk memberikan pelindungan kepada penyandangan disabilitas untuk hidup maju tanpa diskriminasi, memberikan kemudahan akseaibilitas dalam pelayanan publik, meningkatkan kemandirian dan kesejahteraan penyandang disabilitas, serta meningkatkan keterlibatan penyandang disabilitas dalam berbagai kegiatan dan program pembangunan kalurahan, mendorong pemenuhan akomodasi yang layak, dan mendorong peran serta masyarakat dalam meningkatkan derajat hidup penyandang disabilitas.
Kemudian ragam disabilitas meliputi penyandang disabilitas fisik, intelektual, mental, dan sensorik, baik yang mengalami secara tunggal, ganda, atau multi.
Komentar atas Uji Publik Rancangan Peraturan Kalurahan tentang Pelindungan dan Pemberdayaan Penyandang Disabilitas
Formulir Penulisan Komentar
Tautan
Lagu
PAMONG DESA TRIMULYO
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Pamong Kalurahan Trimulyo Gelar Apel Pagi untuk Koordinasi dan Evaluasi Kerja
- Laporan Penggunaan Dana Desa 2025
- Info Grafis APBKal Tahun 2025
- Penggunaan Dana Desa TA 2025 Kalurahan Trimulyo
- Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1446 H
- Waspada Leptospirosis!!
- Evakuasi Tawon Vespa di Padukuhan Blawong I
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
